ASSYIFA GROUP
Album Ke-2
(Video Klip)
Bentang
langit masih menyisakan bias sinar matahari yang pucat. Cahayanya yang buram
tak bertenaga menyentuh bumi yang semakin renta. Burung-burung terbang rendah
beriring-iringan melintasi gunung-gunung megah nan indah. Mereka datang dan
melewati seumpama gumpalan-gumpalan hitam yang melayang di udara.
Tidak
jauh dari situ tampak bebatuan besar yang dipenuhi kabut hitam. Di situ Kang
Kholiq, Kamerawan--ASSYIFA GROUP sedang
mempersiapkan Properti guna pengambilan gambar Video Clip ASSYIFA GROUP untuk Vol. 2, sementara Anak-anak ASSYIFA yang lain
seperti: Eros Shafa, Fanny al-Mustafida, Fai Sol, Shimah Assyifa, Barrul
Cholis, Aat Fata dan Ardy Assyifa sedang mengambil posisi yang pas untuk memadukan
kostum dengan panurama yang ingin dimasukkan dalam Video Clip tersebut.
Pengambilan
gambar di Album kali ini sangat menguras tenaga, karena para personel ASSYIFA
GROUP harus beradabtasi dengan cuaca dingin yang berada di Gunung Bromo.
Apalagi, ketika kabut asap menyerang mereka kala pengambilan gambar.
Eros
Shafa berargumentasi, bahwa pengambilan gambar kali ini harus ditempuh dengan
waktu yang lama karena pengambilan gambar untuk klip tersebut tidak di ambil di
Madura tapi di Luar Kota, Gunung Bromo dan Malang. Dan ini semua tidak luput
dari ide cemerlang yang ditorehkan oleh Sholihul Onwer ASSYIFA GROUP.
Barrul
Cholis saat ditanyakan pengambilan Gambar untuk Video Clip ASSYIFA di Vol. 2,
dia langsung menjawab pengambilan gambarnya di ambil di dua tempat yakni di
Gunung Bromo dan Tretes Malang. Dan saat ditanyakan kapan kasetnya bisa beredar
dia menjawab Insyaallah bulan depan (Bulan Maulid) karena dalam album Vol. 2,
itu kata Mas Sholihul Khan memang diciptakan spesiaal untuk Maulid, sebagaimana
yang tertera dalam Judul Albumnya. “FULL SHALAWAT VERSION”. Dan untuk lebih
jelasnya, tunggu tanggal beredarnya, tutur Barrul Cholis.
Sipp Kenla Taknyaman Wkwkwkwk
ReplyDelete